Senin, 31 Januari 2011

Andai Aku Bisa Terbang

Tuhan menciptakan makhluknya sesuai dengan kelebihan dan kekurangannya.Tak ada makhluk pun yang sempurna,walaupun manusia sering disebut makhluk sempurna tapi dibalik kesempurnaan itu pasti ada kekurangannya baik itu yang terlihat ataupun yang di tutupi sedemikian rapatnya.

Sifat manusia yang selalu tidak puas akan apa yang telah ia miliki menjadikan ia makhluk yang rakus.Ia akan terus berusaha untuk mendapatkan apa yang lebih dari yang sekarang ia dapatkan. Begitupun aku, kadang aku berpikir andai aku bias terbang akan aku lakukan semua yang hanya menjadi mimpi buatku.

Menurutku terbang itu sebuah anugrah yang ;uar biasa. Kita dapat kemana saja sesuka kita tanpa bantuan orang lain. Andai aku terbang tempat pertama yang akan aku kunjungi adalah Korea. Disana aku ingin mengunjungi semua tempat yang pemandangannya indah seperti pulau Jeju,Pusan,Seoul dan masih banyak lagi.Setelah itu aku ingin ketemu dengan artis-artis Korea,minta foto dan tanda tangannya.Artis Korea yang sangat ingin aku temui adalah Yoon Eun HYe dan Hero Jae Joong.

Setelah dari Korea, aku ingin ke Jepang karena disana aku bias melihat keindahan bunga sakura. Sebenarnya tempat yang paling-paling ingin aku kunjungi selain Korea dan Jepang adalah Mekkah karena selain dapat beribadah,kita juga dapat menikmati arsitektur yang begitu megah dan indah di MASJIDIL HARRAM. Aku juga ingin mengunjungi tempat-tempat indah lain di dunia ini seperti ke Perancis,Belanda,Inggris,Spanyol,Italia,Mesir,Laut Mediterania,AmerikaNew Zeland dan masih banyak lagi tempat-tempat yang ingin aku kunjungi.

Tapi saat aku teringat itu semua hanya khayalanku saja. Tidak ada namanya manusia terbang tapi yang ada hanya hewan terbang yakni burung. Tuhan menciptakan makhlukNya itu memang MAHA ADIL semua memiliki kelebihannya tersendiri.Walaupun manusia tidak bias terbang tanpa bantuan alat,tapi sekarang dengan berkembangnya IPTEK manusiapun bias terbang denang menggunakan alat bantu yang disebut pesawat terbangdan tidak usah khawaitr tidak dapat pergi ke tempat tujuan kita, asalkan kita mampu untuk membayar bahan bakar pesawat itu kita dapat pergi kemanapun sesuka kita.Mimpi untuk dapat terbang pun bias terwujud walaupun dengan bantuan alat.Bisa terbang akan menjadi sebuah pengalaman yang menyenangkan.

By: Dwi WIdiani A

Tidak ada komentar:

Posting Komentar